menu

Tim BPK RI Perwakilan Provinsi Lampung Di Sambut Wali Kota Metro

Dilaporkan oleh : M.K.Hanafi

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Metro – Walikota Metro, dr. Wahdi menyambut kedatangan Tim BPK RI Perwakilan Provinsi Lampung yang dipimpin Leo Aritonang selaku Pengendali Teknis di ruang Kerja Wali Kota, Selasa (30/01/2024) turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Bangkit Haryo Utomo beserta jajaran pejabat utama dan Kepala OPD di lingkungan Pemkot Metro.

Kehadiran BPK ini dalam rangka melakukan pemeriksaan atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Pemerintah Kota Metro Tahun Anggaran 2023.

Leo Aritonang menyampaikan, Tim BPK RI Perwakilan Provinsi Lampung akan melaksanakan pemeriksaan terinci selama 20 hari ke depan untuk Pemkot Metro.
Sementara itu, Ketua Tim Pemeriksa, Popy Luky memaparkan bahwa, setiap tahunnya BPK Provinsi Lampung melakukan pemeriksaan laporan keuangan yang diawali dengan pemeriksaan intern dan akan lanjut ke pemeriksaan rinci.

“Pemeriksaan intern ini kita akan melihat bagaimana pengendaliannya karena mungkin laporan keuangannya belum diter ima, jadi karena patokannya ujung dari pemeriksaan ini adalah opini, kewajaran atas laporan keuangan tersebut berarti kita harus mengikuti angka-angka disana. Sehingga di pemeriksaan intern ketika kita belum mendapatkan audit itu kita akan meminta data data pendahuluan laporan keuangan,” ucap Popy.

Dirinya juga berharap data data itu bisa diberikan lebih cepat, dikarenakan pemeriksaan intern ini sedikit berbeda dengan PDPT.

“Ketika ada suatu masalah kita diskusikan apakah ini ternyata ada dokumen pendukung atau ada kendala, jika diperlukan koreksi ataupun penyesuaian, karena kita sudah mendapatkan informasi di awal dan kemudian tak ada data yang harus kita amankan dan data itu jika kita dapatkan lebih awal akan lebih baik,” ungkapnya.

Adapun prosedur yang akan dilakukan oleh Tim Pemeriksa BPK yaitu melakukan wawancara permintaan dokumen, melakukan cek fisik ke lapangan, dan untuk cek fisik ini akan dibagi menjadi dua seperti cek fisik gedung, jalan dan akan ke OPD-OPD di luar konfirmasi, serta beberapa sekolah karena yang akan diperiksa meliputi kas, persediaan, kewajiban, aset tetap, pendapatan dan belanja.

“Menanggapi hal tersebut, Wali Kota Metro Wahdi Siradjuddin menyambut baik dan mengapresiasi apa yang dilakukan oleh Tim Pemeriksa BPK RI Perwakilan Provinsi Lampung.
Ini merupakan hal yang memang harus dilakukan, dan saya berharap teman teman sudah mempersiapkan dokumen dan waktunya,” tutur Wahdi.

“Saya kira dalam proses ini juga butuh kerjasama yang baik, mudah-mudahan kita dapat menyelenggarakan akuntansi pemerintah dengan sebaik-baiknya. Sehingga harapan kita tentu pertanggung jawaban kita kepada masyarakat memberikan pelayanan dengan sebaik-baiknya,” tutupnya. (Red)

Klik Gambar

Bagikan berita ini

| Baca Juga

Zulkifli Hasan ke Lambar,Nukman tinjau lokasi guna pastikan persiapan.

Zulkifli Hasan ke Lambar,Nukman tinjau lokasi guna pastikan persiapan.

Lampung Barat,Global Lampung News  -  Peletakan batu pertama pembangunan proyek pasar tematik wisata Lumbok Seminung rencana akan dilakukan oleh Mentri Perdagangan Dr.H.C Zulkifli Hasan S.E,.M.M pada 25 Januari mendatang. Demi

Januari 17, 2024
Zoom Meeting GPM, Bupati Dawam Rahardjo Berharap Bisa Membantu Kekurangan Bahan Pokok Masyarakat

Zoom Meeting GPM, Bupati Dawam Rahardjo Berharap Bisa Membantu Kekurangan Bahan Pokok Masyarakat

SEKAMPUNG-- Bupati Lampung Timur M Dawam Rahardjo Memberi Sambutan dalam acara Zoom Meeting Gerakan Pangan Murah (GPM) Serentak Nasional di Lapangan Desa Sidomukti, Kecamatan Sekampung, Senin (26/06/2023). Hadir dalam acara

Juni 26, 2023
Zaelani Diduga Menyerobot atau Perampasan Rumah Milik Hasanudin

Zaelani Diduga Menyerobot atau Perampasan Rumah Milik Hasanudin

Lampung Selatan - Menindaklanjuti terkait dengan indikasi dugaan penyerobotan atau perampasan rumah milik Hasanudin warga Desa Kali Asin Kecamatan Tanjung Bintang Kabupaten Lampung Selatan, oleh seorang warga setempat bersama Zaelani.

Yus Bariah Dawam Rahardjo, Menyerahkan Program TAS BARIYAH di Desa Taman Asri Berjumlah 401 Peserta

Yus Bariah Dawam Rahardjo, Menyerahkan Program TAS BARIYAH di Desa Taman Asri Berjumlah 401 Peserta

Purbolinggo-- Ketua TP-PKK Kabupaten Lampung Timur Yus Bariah Dawam Rahardjo, mengapresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh kader PKK di Desa Taman Asri dalam menjalankan Program Tabungan Sembako untuk Hari Raya/TAS BARIYAH. Hal

Maret 27, 2023

Kategori Berita

Kabar Lampung