menu

‘RATU’ Resmi Jadi Nama Jalan Yang Baru Dibangun Melalui TMMD 115 Tanggamus..!!

Dilaporkan oleh : Fijay

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

TANGGAMUS – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-115 Kodim 0424/Tanggamus tahun 2022 di Pekon Sinar Jawa, Kecamatan Air Naningan secara resmi telah usai dilaksanakan, dan prosesi upacara penutupan langsung dipimpin oleh Danrem 043/Gatam Brigjen TNI Ruslan Effendy, S.I.P. Bertempat di Lapangan Pekon Air Naningan Kecamatan Air Naningan Kabupaten Tanggamus, Rabu (9/11/2022).

Banyak agenda kegiatan yang dilaksanakan dihari penutupan TMMD ke-115 tersebut, diantaranya Peninjauan ke titik Nol sekaligus pengguntingan pita peresmian jalan onderlagh yang dilaksanakan oleh Danrem 043/Gatam Brigjen TNI Ruslan Effendy, S.I.P. serta Bupati Tanggamus Hj.Dewi Handajani. Juga kegiatan pelayanan kesehatan untuk masyarakat yang dilaksanakan oleh Puskesmas Air Naningan bersama Dinas Kesehatan Tanggamus.

Seperti yang disampaikan oleh Kepala UPTD Puskesmas Air Naningan Hi.Bambang Nurwanto SKM,M.kes menyampaikan bahwa kegiatan pelayanan kesehatan sudah berhasil berjalan dengan semestinya.

“Kegiatan dalam rangka penutupan TMMD hari ini berjalan dengan lancar dan kita ada 5 agenda kegiatan pelayanan kesehatan yaitu pengobatan gratis sasaran 200 dengan capaian 41, Vaksinasi Covid 19 sasaran 300 capaian 12, sunatan masal sasaran 40 capaian 14, KB masal sasaran 40 capaian 40 serta kegiatan Posyandu Balita. Yang diikuti okeh warga kecamatan Air Naningan,” ujar Bambang.

Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tanggamus Taufik Hidayat,S.E.,M.Kes menyampaikan, kegiatan kesehatan ini merupakan salah satu kegiatan pengabdian masyarakat.

“Dalam rangka kegiatan TMMD, ini merupakan kegiatan pengabdian masyarakat salah satunya memberikan pelayanan kesehatan.
Termasuk diantaranya pengobatan massal, sunat massal, vaksinasi COVID 19, pelayanan posyandu balita dan KB massal alhamdulilah ini sudah dilakukan oleh kawan kawan puskesmas dan sudah berhasil karena sosialisasinya sudah dilakukan oleh TNI beberapa waktu lalu,”pungkasnya.

Sementara itu, Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani menyampaikan, TMMD merupakan program terpadu lintas sektoral dari berbagai pihak, baik TNI, Polri, Kementrian dan juga lembaga pemerintah, dan yang paling penting ialah sebagai bentuk kemanunggalan TNI dengan masyarakat.

“Kami mengucapkan terimakasih atas dilaksanakannya kegiatan TMMD ke 115 ini. Dan saya juga mengimbau kepada seluruh masyarakat, agar program serta produk hasil pembangunan yang telah dilaksanakan ini dirawat bersama sama, sesuai dengan nama jalan yang telah diresmikan tadi yakni “RATU” rawat agar tetap utuh,”kata Bupati.

Bunda Dewi juga mengapresiasi atas capaian kerja dari TMMD ke 115, yang mana telah dibuka badan jalan sepanjang 2,5 kilometer, lalu pengerasan jalan, gorong gorong, plat deker,serta talud dan pembukaan badan jalan, serta penambahan target pembukaan badan jalan sepanjang 450 meter.

“Belum lagi kegiatan non fisik, dan kegiatan sosial yang juga telah dilaksanakan, sekali lagi saya atas nama Pemkab Tanggamus dan juga masyarakat khususnya Pekon Sinar Jawa menyampaikan terimakasih karena program ini sangat bermanfaat bagi masyarakat,”terangnya.(Odo)

Klik Gambar

Bagikan berita ini

| Baca Juga

Zulkifli Hasan ke Lambar,Nukman tinjau lokasi guna pastikan persiapan.

Zulkifli Hasan ke Lambar,Nukman tinjau lokasi guna pastikan persiapan.

Lampung Barat,Global Lampung News  -  Peletakan batu pertama pembangunan proyek pasar tematik wisata Lumbok Seminung rencana akan dilakukan oleh Mentri Perdagangan Dr.H.C Zulkifli Hasan S.E,.M.M pada 25 Januari mendatang. Demi

Januari 17, 2024
Zoom Meeting GPM, Bupati Dawam Rahardjo Berharap Bisa Membantu Kekurangan Bahan Pokok Masyarakat

Zoom Meeting GPM, Bupati Dawam Rahardjo Berharap Bisa Membantu Kekurangan Bahan Pokok Masyarakat

SEKAMPUNG-- Bupati Lampung Timur M Dawam Rahardjo Memberi Sambutan dalam acara Zoom Meeting Gerakan Pangan Murah (GPM) Serentak Nasional di Lapangan Desa Sidomukti, Kecamatan Sekampung, Senin (26/06/2023). Hadir dalam acara

Juni 26, 2023
Zohiri Nahkodai Pengurus Daerah IWO Kabupaten Lampung Timur

Zohiri Nahkodai Pengurus Daerah IWO Kabupaten Lampung Timur

Zohiri Ketua PD IWO Lampung Timur. (Foto : Redaksi)

Bagikan berita ini
November 10, 2024
Zaelani Diduga Menyerobot atau Perampasan Rumah Milik Hasanudin

Zaelani Diduga Menyerobot atau Perampasan Rumah Milik Hasanudin

Lampung Selatan - Menindaklanjuti terkait dengan indikasi dugaan penyerobotan atau perampasan rumah milik Hasanudin warga Desa Kali Asin Kecamatan Tanjung Bintang Kabupaten Lampung Selatan, oleh seorang warga setempat bersama Zaelani.

Kategori Berita

Kabar Lampung