menu

Qomaru Zaman Jalin Silaturahmi dengan Warga Hadimulyo Barat

Dilaporkan oleh : M.K.Hanafi

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

METRO – Untuk mempererat tali silaturahim dengan warga, Wakil Walikota Metro Qomaru Zaman, bersama staffnya menggelar kegiatan Safari Ramadan, di Mushola At-Tazkir Hadimulyo Barat, Rabu (13/03/2024).

Dalam kegiatan Safari Ramadan tersebut, Pemerintah Kota Metro turut menyalurkan bantuan berupa ambal 1 gulung dan 1 unit pengeras suara yang diserahkan secara simbolis oleh Wakil Wali Kota Metro dan diterima oleh pengurus masjid.

Dalam kesempatan ini Qomaru Zaman, mengatakan bahwa atas nama Pemerintah Kota Metro mengucapkan terima kasih atas sambutannya yang begitu hangat di Mushola At-Tazkir ini.

“Mudah – mudahan kehangatan Pemerintah Kota Metro bersama masyarakat akan semakin mesra di tahun – tahun mendatang,” ujarnya.

Kemudian ia menjelaskan kegiatan terkait safari Ramadan di bagi menjadi 2 tim, tim 1 di pimpin Bapak Wali Kota langsung dan tim 2 di pimpin oleh saya.

“Insya Allah kami akan menyebar se Kota Metro dan ingin menjemput hikmah dari bulan suci Ramadan ini. Saya berharap pertemuan ini akan membawa kerukunan antar sesama masyarakat, Pemerintah Kota Metro memberikan apresiasi yang setinggi – tingginya atas pelaksanaan pemilu kemarin di Kota Metro berjalan dengan damai, tertib dan kondusif,” katanya.

Kemudian Subandi selaku Tamir mushola At – Tazkir, mengucapkan terima kasih dan selamat datang kepada bapak wakil walikota beserta rombongan yang bersedia hadir di mushola ini.

“Kami minta maaf jika dalam penyambutan mungkin ada hal-hal yang kurang pas sekali lagi pengurus mushola meminta maaf yang sebesar – besarnya.Kami disini kalo untuk sholat berjamaah sudah berjalan 5 waktu dan untuk pengajian ibu – ibu baru sebulan sekali guna memakmurkan mushola ini,” katanya. (ADV)

Klik Gambar

Bagikan berita ini

| Baca Juga

Zulkifli Hasan ke Lambar,Nukman tinjau lokasi guna pastikan persiapan.

Zulkifli Hasan ke Lambar,Nukman tinjau lokasi guna pastikan persiapan.

Lampung Barat,Global Lampung News  -  Peletakan batu pertama pembangunan proyek pasar tematik wisata Lumbok Seminung rencana akan dilakukan oleh Mentri Perdagangan Dr.H.C Zulkifli Hasan S.E,.M.M pada 25 Januari mendatang. Demi

Januari 17, 2024
Zoom Meeting GPM, Bupati Dawam Rahardjo Berharap Bisa Membantu Kekurangan Bahan Pokok Masyarakat

Zoom Meeting GPM, Bupati Dawam Rahardjo Berharap Bisa Membantu Kekurangan Bahan Pokok Masyarakat

SEKAMPUNG-- Bupati Lampung Timur M Dawam Rahardjo Memberi Sambutan dalam acara Zoom Meeting Gerakan Pangan Murah (GPM) Serentak Nasional di Lapangan Desa Sidomukti, Kecamatan Sekampung, Senin (26/06/2023). Hadir dalam acara

Juni 26, 2023
Zaelani Diduga Menyerobot atau Perampasan Rumah Milik Hasanudin

Zaelani Diduga Menyerobot atau Perampasan Rumah Milik Hasanudin

Lampung Selatan - Menindaklanjuti terkait dengan indikasi dugaan penyerobotan atau perampasan rumah milik Hasanudin warga Desa Kali Asin Kecamatan Tanjung Bintang Kabupaten Lampung Selatan, oleh seorang warga setempat bersama Zaelani.

Yus Bariah Dawam Rahardjo, Menyerahkan Program TAS BARIYAH di Desa Taman Asri Berjumlah 401 Peserta

Yus Bariah Dawam Rahardjo, Menyerahkan Program TAS BARIYAH di Desa Taman Asri Berjumlah 401 Peserta

Purbolinggo-- Ketua TP-PKK Kabupaten Lampung Timur Yus Bariah Dawam Rahardjo, mengapresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh kader PKK di Desa Taman Asri dalam menjalankan Program Tabungan Sembako untuk Hari Raya/TAS BARIYAH. Hal

Maret 27, 2023

Kategori Berita

Kabar Lampung