TANGGAMUS – Pengelolaan Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Tahun Anggaran 2023 pada Sekolah Negeri di Kabupaten Tanggamus menjadi temuan Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK).
Hal ini menunjukan bahwa tindakan-tindakan dari para pengguna anggaran yang dikelolanya, entah itu bersumber dari APBN maupun APBD seringkali disalahgunakan yang akhirnya mengarah pada tindak pidana korupsi.
Hasil dari uji petik BPK bahwa menyebutkan Pertanggungjawaban Belanja Barang dan Jasa dari Dana Bantuan Operasional Satuan Pendidikan pada 19 Sekolah Negeri Sebesar Rp341.506.050,00 Tidak Sesuai Ketentuan, salah satunya yakni SDN 1 Talang Padang sebesar Rp14.860.000.
Berdasarkan LHP BPK nomor : 5 /LHP/XVIII.BLP/01/2024 tanggal 15 Januari 2024, penggunaan Dana BOS pada SDN 1 Talang Padang sebesar Rp14.860.000, dipergunakan untuk belanja barang dan jasa berupa pengadaan Laptop sebanyak 3 unit dengan hasil pemeriksaan fisik barang tidak sesuai (Mark-up).
Wira Zaki Fauzul Kabir, Kepala SDN 1 Talang Padang saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon WhatsAppnya kepada media awalnya mengaku tidak tahu menahu soal belanja barang yang dimaksud.
“Soal itu saya kurang tahu, yang faham soal belanja laptop itu urusannya bendahara,” kilah Wira, Senin (12/8/24).
Lanjut Wira Zaki, melalui pesan singkat watshapnya kepada media ini bahwa memang telah dilakukan pemeriksaan oleh BPK terkait penggunaan Dana BOS Tahun 2023, ia juga menyebutkan selain SDN 1 Talang Padang ada 2 (dua) Sekolah Negeri yang dijadikan sample oleh BPK yaitu SDN 1 Banding Agung dan SDN Way Halom,
“Ada 3 sekolah yang menjadi sample BPK 2023 di Kecamatan Talang Padang, SDN 1 Banding Agung, SDN 1 Talang Padang dan SDN Way Halom. Alhamdulilah sudah selesai klarifikasi oleh BPK, maaf kami belum bisa bantu lebih jauh karena masih pembukaan pramuka,” tulisnya pada pesan whatshapp kepada media ini.
Masih kata Kepala SDN 1 Talang Padang, mengaku sudah selesai semua dikembalikan temuan BPK tersebut, namun saat ditanya bukti dari pengembalian berupa Surat Tanda Setor (STS), ia meminta pihak media ini untuk datang langsung ke sekolah atau bisa langsung meminta informasi kepada adiknya yang notabene berprofesi sebagai Wartawan.
“Ya ada, lengkap di sekolah. Silahkan bapak datang saja besok ke sekolah jika mau melihat bukti pengembalian yang kami kirim ke negara. Kalau saat ini kami belum bisa melayani. Kalau gak, bapak silahkan minta info ke adik saya SF dia media juga di talang padang kalau gak salah,”timpal Wira Zaki.(*)
Klik Gambar