menu

Polisi Amankan Kedua Pasangan Romantis Pembuang Bayi di Desa Ganti Warno

Dilaporkan oleh : Eko Wahyuntoro

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Lampung Timur–  Warga di hebohkan penemuan bayi yang di tinggal kan oleh orang tak di kenal di depan rumah salah satu warga Desa Ganti Warno, Kecamatan Pekalongan, Kabupaten Lampung Timur.

Tim Tekab 308 Presisi Satreskrim Polres Lampung Timur berhasil mengamankan dua orang yang diduga telah melakukan pembuangan bayi di Desa Gantiwarno Kecamatan Pekalongan pada Sabtu 1 April 2023.

Penemuan seorang bayi pada pukul 18.15 Wib tersebut sontak membuat geger warga setempat yang langsung mendatangai lokasi kejadian.

Hal itu disampaikan oleh Kapolres Lampung Timur AKBP M Rizal Muchtar melalui Kasat Reskrim IPTU Johannes EP Sihombing menjelaskan penangkapan tersebut berawal dari laporan Suprianto, bahwa telah ditemukan bayi didepan toko miliknya.

“Setelah mengetahui ada bayi, yang bersangkutan langsung melaporkan ke Polsek Pekalongan, kemudian dilakukan olah TKP oleh petugas,” ujar Johannes, Minggu (2/4/2023).

Foto, Camat dan polisi beserta bayi
Foto, Camat dan polisi beserta bayi

Johannes melanjutkan, bayi berjenis kelamin laki-laki berusia 0 bulan, dengan panjang 49 cm, berat 3.25 kg tersebut ditemukan dalam keadaan sehat dan terbungkus kain.

“Tidak jauh dari letak bayi juga ditemukan kain plastik warna putih dengan berisikan ari-ari (plasenta) dan satu buah plastik kresek warna putih berisikan perlengkapan bayi seperti kain pakaian, tisu, sabun, susu, botol dot dan sebagainya,”terangnya Johannes.

Johannes juga mengatakan, setelah dilakukan olah TKP tim tekan 308 langsung melakukan penyelidikan dan berhasil mengamankan dua orang yang diduga orang tua bayi tersebut.

“Petugas berhasil mengamankan dua orang dengan inisial WU dan RA di Desa Kali Bening Kecamatan Pekalongan dan saat di introgasi kedua orang tersebut mengakui bahwa bayi yang dibuang adalah anaknya,”ungkapnya.

Petugas juga mengamankan Barang Bukti berupa seorang bayi yang dititipkan di rumah bidan untuk di rawat, satu buah plastik berisi plasenta dan satu buat plastik berisi perlengkapan bayi. “Saat ini kedua tersangka diamankan di Mapolres Lampung Timur,” kata Johannes.

Selanjutnya, saat di Introgasi tersangka  membuang bayi tersebut karena tidak ingin diketahui oleh pihak keluarga dan orang lain.
“Iya bayi tersebut anak kami dan kami buang karena tidak ingin diketahui keluarga kami,” ujarnya.

Klik Gambar

Bagikan berita ini

| Baca Juga

Zulkifli Hasan ke Lambar,Nukman tinjau lokasi guna pastikan persiapan.

Zulkifli Hasan ke Lambar,Nukman tinjau lokasi guna pastikan persiapan.

Lampung Barat,Global Lampung News  -  Peletakan batu pertama pembangunan proyek pasar tematik wisata Lumbok Seminung rencana akan dilakukan oleh Mentri Perdagangan Dr.H.C Zulkifli Hasan S.E,.M.M pada 25 Januari mendatang. Demi

Januari 17, 2024
Zoom Meeting GPM, Bupati Dawam Rahardjo Berharap Bisa Membantu Kekurangan Bahan Pokok Masyarakat

Zoom Meeting GPM, Bupati Dawam Rahardjo Berharap Bisa Membantu Kekurangan Bahan Pokok Masyarakat

SEKAMPUNG-- Bupati Lampung Timur M Dawam Rahardjo Memberi Sambutan dalam acara Zoom Meeting Gerakan Pangan Murah (GPM) Serentak Nasional di Lapangan Desa Sidomukti, Kecamatan Sekampung, Senin (26/06/2023). Hadir dalam acara

Juni 26, 2023
Zohiri Nahkodai Pengurus Daerah IWO Kabupaten Lampung Timur

Zohiri Nahkodai Pengurus Daerah IWO Kabupaten Lampung Timur

Zohiri Ketua PD IWO Lampung Timur. (Foto : Redaksi)

Bagikan berita ini
November 10, 2024
Zaelani Diduga Menyerobot atau Perampasan Rumah Milik Hasanudin

Zaelani Diduga Menyerobot atau Perampasan Rumah Milik Hasanudin

Lampung Selatan - Menindaklanjuti terkait dengan indikasi dugaan penyerobotan atau perampasan rumah milik Hasanudin warga Desa Kali Asin Kecamatan Tanjung Bintang Kabupaten Lampung Selatan, oleh seorang warga setempat bersama Zaelani.

November 21, 2023

Kategori Berita

Kabar Lampung